BBF Merapat ke Markas DPC Partai Demokrat

Dompu,-Bakal Calon Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE (BBF) bersama Sekretaris DPC. Partai Gerindra Kabupaten Dompu, Kurnia Ramadhan, SE,ME merapat ke markas DPC. Partai Demokrat untuk mendaftarkan diri sebagai Bacabup melalui penjaringan oleh Partai Demokrat. 

Kehadiran Ketua DPC. Partai Gerindra Kabupaten Dompu dimarkas DPC. Partai Demokrat Kabupaten Dompu pada Selasa (01/05/24) ini disambut baik oleh Ismul Rahmadin, S.Pdi bersama sejumlah pengurusnya.

Ketua DPC. Partai Demokrat Kabupaten Dompu, Ismul Rahmadin, S.Pdi melalui Kepala Bakomstra, Subuhi, S.Pd menyampaikan, kehadiran Ketua DPC. Partai Gerinda Kabupaten Dompu bersama sejumlah pengurus ini, selain untuk melakukan kegiatan silaturahmi dengan Pengurus DPC. Partai Demokrat Kabupaten Dompu, juga untuk mendaftarkan diri secara resmi melalui penjaringan dari Partai Demokrat sebagai Bakal Calon Bupati Dompu.

Karena DPC. Partai Demokrat Kabupaten Dompu telah membuka secara resmi Penjaringan Bakal Calon Bupati Dompu yang ingin berkompetisi dalam kontestasi Pilkada 2024, karena jadwal pendaftaran tersebut telah dibuka oleh DPC. Partai Demokrat Kabupaten Dompu sendiri sejak tanggal 27 April hingga 07 Mei 2024 mendatang.

"Pak Bambang Firdaus, SE merupakan orang pertama yang secara resmi  mendaftarkan diri serta mengikuti penjaringan Bakal Calon Bupati Dompu Periode 2024-2029 yang di buka oleh Partai Demokrat secara umum ini, dan kami atas nama Dewan Pengurus Cabang Partai Demokrat Kabupaten Dompu telah menerima secara resmi pendaftaran dari Bapak Bambang Firdaus sebagai Bakal Calon Bupati Dompu di Partai Demokrat dan kami menyampaikan ucapan terima kasih,"ungkap Subuhi.

Usai mendaftarkan diri ke DPC Partai Demokrat, kedua pucuk pimpinan partai raksasa ini langsung melakukan serah terima dokumen syarat dari penjaringan tersebut.

"Bagi calon lain yang ingin mendaftarkan diri dalam penjaringan Partai Demokrat, kami masih membuka dan menunggu kehadirannya sampai tanggal 07 Mei 2024. Ayo daftarkan diri anda segera agar kami bisa melakukan seleksi dan verifikasi,"kata Subuhi.(amin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama